Quantcast
Channel: BLOG TUTORIAL A - Z » menulis dan blogging
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2

Senang sebagai Kunci Sukses

$
0
0

“People rarely succeed unless they have fun in what they are doing.” – Dale Carnegie

Saya kok cocok sekali dengan ungkapan quote Dale Carnegie, orang jarang menjadi sukses kecuali ia mencintai dan menyenangi kegiatan yang dikerjakannya.

Meski saya tidak menafikan banyak kunci sukses  yang diceritakan orang lain seperti kunci sukess adalah bicara; ada yang yang mengatakan sukses adalah hak atau pilihan seseorang, mau sukses atau tidak itu pilihan sampean. Kira-kira begtu.

Lantas, apakah saya bisa sukses hanya dengan gngeblog? tanya kawanku yang meragukan bahwa banyak orang sukses dari ngeblog.

Memang sulit kalau belum punya bukti kongkrit. Sebab rasa percaya diri sebagai seorang blogger yang berbisnis belum muncul. Dalam dunia bisnis online ini, banyak orang menaruh curiga dengan masalah ini. Karenanya  wajar untuk pemula dalam bisnis online banyak yang belum berani biara blak-blakan.
Orang menjadi apatis dan prejudice kepada para pelaku bisnis online. Alasanya sederhana, ada yang bilang terlalu sederhana mendapatkan kesuksesan; terlau lebay biacaranya; terlalu berlebihan menganggap mendapatkan kekayaan dalam sekejap.

Well, saya menerima ungkapan seperti itu. Para penjual di internet tak ubahnya penjual offline. Mirip sales yang suka menawarkan barang dagangan dari rumah ke rumah dengan antusias dan terkesan over acting.

Btw, kawan-kawan saya yang belum akrab dalam internet marketing menjadi terbengong-bengong saat menerima tawaran kaya mendadak.

Apa masalahnya yah, apakah orang marketing itu salah bicara duit, mendapat uang dengan mudah dan seterusnya.Padahal bisnis internet saya percaya meskipun saat ini masih terus dipelajari, percaya pada apanya, pada keuntungan yang tidak terbatas.
Menurut saya, semua itu tergantung dari cara pandang masing-masing orang.

Sikap prejudice, menganggap lebay, meragukan merupakan sikap positif yang lahir dari kehati-hatian. Karenanya, penujual internet marketing yang sering menawarkan kepada saya, ada dua jenis: ada yang alami ada yang personal ada yang murni penjual seperti sales keliling.

Kembali kepada persoalan awal, sukses itu bisa didapat dengan menyenangi pekerjaan yang dilakukannya. Bagi pelajar yang senang dengan belajarnya maka menjadi generasi yang sukses . Dari pengalaman saya, banyak bukti yang saya lihat:

1. Seorang guru honorer di kampung saya, hidup dengan 8 anak semuanya sekolah. Ibu guru ini, dengan senangnya melakukan pekerjaan merawat anak-anaknya meskipun tanpa suami, karena sudah meninggal. Apayang dilakukannya. ia pagi-pagi memasak dengan penuh keceriaan, sehingga anak-anaknya saat siap berangkat sekolah makanan sudah tersaji.
Siang harinya, sang ibu guru yang bijak itu, menerima jahitan tetangga. Ia pun menyukai kegiatan menjahit pakaian dan di saat bulan puasa, menjelang lebaran, ia pun membuat kue-kue lebaran, dan menwarkan kepada tetangganya. Pesanan berdatangan dan rezeki pun datang tak diduga-duga.

Akhirnya, Ibu guru dengan 8 anaknya itu kini 7 dari 8 ananknya telah sukses menjadi sarjana, tinggal satu yang masih sekolah.
2. Guru Rumahan dengan 9 orang anak

Satu lagi kawan saya dari kampung yang hidup bersama 9 anaknya yang masih kecil-kecil hidup penuh kesuksesan.

Kesuksesan yang dimiliknya adalah, anak-anaknya sehat, gizi terpenuhi, tak pernah melihat pasangan suami isteri itu berantem atau cek-cok, anak-anaknya baik-baik dan tidak segan membantu kedua orangtuanya.
Padahal apa pekerjaan ayahnya, lelaki dari Cirebon ini hanya mengajar privat agama dari rumah ke rumah. Honornya tidak banyak, namun ia menyukai pekerjaan itu. Hampir setiap saya bertemu beliau, yang dicertakan bukan kesusahan, bukan keluhan akan tetapi rasa senang, bercanda dengan berargumen yang lucu-lucu.
Dari dua contoh manusia yang menyenangi profesi ini saya berkesimpulan, bahwa rasa senang adalah kunci dari kesukesan. Meskipun sukses tidak diukur secara materi. Tetapi hdiup dengan tenang, tidak grasa gurusu, fokus pada apa yang dikerjakan sangat membantu pada derajat tingkat emosi seseorang.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2

Latest Images

Trending Articles





Latest Images